Informasi untuk Bapak/Ibu Guru BK/Koordinator Calon Mahasiswa Baru Universitas Nusantara PGRI Kediri

Yth. Bpk/Ibu ….

Terima kasih atas partisipasi Bpk/Ibu untuk menyampaikan informasi penerimaan mahasiswa baru di UN PGRI Kediri.

Pendaftaran bisa dilakukan secara Online, dengan alur sebagai berikut:

  1. Siswa membayar biaya pendaftaran sebesar Rp. 250.000,- kepada koordinator, dan  diberi kuitansi.
  2. Koordinator memberikan daftar nama calon mahasiswa melalui sms ke 085735748400.
  3. Petugas pendaftaran akan mengirim PIN untuk melakukan pendaftaran secara ONLINE kepada koordinator.
  4. PIN digunakan untuk mendaftar Online di spmb.unpkediri.ac.id. (bisa dilakukan oleh siswa, atau dibantu oleh koordinator. dengan langkah-langkah sebagai berikut :
    1. masuk ke spmb.unpkediri.ac.id, klik pendaftaran ONLINE, kemudian masukkan PIN
    2. isikan data awal berupa nama, No HP, dan email. Pastikan HP dan email aktif.
    3. setelah didaftarkan calon mahasiswa akan menerima pesan/inbox berisi username dan password untuk login ke sistem.
    4. Selanjutnya calon mahasiswa bisa login ke spmb.unpkediri.ac.id, mengisi biodata, mengunggah berkas.                       
  5. Berkas fisik (berupa fotokopi ijazah yang dilegalisir) dikumpulkan setelah daftar ulang.   

Informasi mengenai pelaksanaan tes, dsb akan diinformasikan melalui website, dan sms ke masing-masing calon mahasiswa.

Uang pendaftaran menjadi hak koordinator

Leave a Comment