Visi, Misi dan Tujuan

Universitas Nusantara PGRI Kediri memiliki visi yang menjadi arah dalam penyelenggaraan dan pengembangan universitas. Rumusan visi Universitas Nusantara PGRI Kediri sebagaimana tercantum dalam Peraturan YPLP PT PGRI Kediri Nomor 025 Tahun 2020 tentang Statuta Universitas Nusantara PGRI Kediri adalah: “menjadi perguruan tinggi dengan reputasi nasional yang unggul dan inovatif dalam pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni”.

shape

Misi Universitas Nusantara PGRI Kediri adalah sebagai berikut.
1) Menyelenggarakan pendidikan akademik dan profesi dengan pembelajaran yang berpusat pada peserta didik dan mengoptimalkan penggunaan teknologi informasi dan komunikasi.
2) Menyelenggarakan penelitian inovatif berorientasi potensi lokal yang temuannya bermanfaat untuk pengembangan ilmu dan kesejahteraan masyarakat, baik melalui penelitian dasar, terapan, maupun kebijakan.
3) Menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat yang berbasis penelitian inovatif berorientasi potensi lokal untuk mendukung terwujudnya masyarakat yang mandiri, produktif, dan sejahtera.
4) Menyelenggarakan tata pamong yang kredibel, transparan, akuntabel, bertanggung jawab, dan adil yang menjamin peningkatan mutu penyelenggaraan Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Tujuan Universitas Nusantara PGRI Kediri adalah sebagai berikut.
1) Menghasilkan lulusan yang bermutu, unggul, dan mandiri dalam pengembangan diri sesuai bidang keahliannya, serta mampu berkembang secara profesional.
2) Menghasilkan karya ilmiah inovatif berorientasi potensi lokal yang bermutu, unggul, dan menjadi rujukan dalam pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni.
3) Menghasilkan karya pengabdian kepada masyarakat melalui penerapan IPTEKS yang dapat mendorong terwujudnya masyarakat yang mandiri, produktif, dan sejahtera.
4) Menghasilkan kinerja institusi yang optimal dalam mendukung peningkatan mutu penyelenggaraan Tri Dharma Perguruan Tinggi secara berkelanjutan. 

Sasaran strategis Universitas Nusantara PGRI Kediri adalah sebagai berikut.
1) Peningkatan citra dan kualitas kelembagaan.
2) Peningkatan tatalaksana organisasi dan manajemen.
3) Peningkatan sistem informasi manajemen dan insfrastruktur.
4) Peningkatan kualitas sumber daya manusia.
5) Peningkatan kualitas lulusan.
6) Akselerasi kinerja penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.
7) Peningkatan kerjasama dan jejaring.
8) Peningkatan bidang kemahasiswaan dan alumni.

Universitas Nusantara PGRI Kediri menggelorakan slogan “an inspiring university”. Agar dapat menjadi perguruan tinggi yang mampu menginspirasi, Universitas Nusantara PGRI Kediri mengembangkan tata nilai, yaitu: (1) kebenaran ilmiah; (2) penalaran; (3) kejujuran; (4) keadilan; (5) manfaat; (6) kebajikan; (7) tanggung jawab; (8) kebhinnekaan; dan (9) keterjangkauan.

Translate »