KEDIRI-Tim Asessor LAM-PT Kes melakukan visitasi dalam rangka rekreditasi Program Studi Keperawatan Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Nusantara PGRI Kediri, di ruang F1 Kampus 1 UN PGRI Kediri,  Jumat (02/12). a

Tim Asessor yang datang,  EmilianaTarigan, S.Kp., M.Kes. (STIK SintCarolus, Jakarta) dan Dr. Ni Made Riasmini, S.Kp.,M.Kes., Sp.Kom (PoltekesKemenkes Jakarta III) diterima Rektor Dr Sulistiono dan Ketua YPLP PT PGRI Kediri, IrJuliSulaksono, MM, M.Kom.
Dalam sambutanya RektorUniversitas Nusantara PGRI Kediri DR Sulistiono mengungkapkan reakreditasi ini dalam rangka membangun legitimasi publik dan upaya meningkatkan kualitas lembaga.”Kita berharap dengan reakreditasi ini bisa menaikan grade prodi kesehatan, sehingga bisa semakin menumbuhkan kepercayaan masyarakat terhadap lembaga,” jelasnya.
Sementara itu, salah seorang Asessor, Emiliana Tarigan , S.Kp.,M.Kes., dalam sambutannya, mengatakan tim asessor  akan melakukan verifika siapa yang ada dalam borang yang sudah diajukan sebelumnya.

“Hasilnya akan kami sampaikan secara  obyektif, secepat mungkin” ujarnya.
Usai pembukaan, acara visitasi diawali dengan penyampaian borang oleh Kaprodi kesehatan Muhammad Mudzakkir, M.Kep.
Kemudian tim asessor melakukan konfirmasi dengan model tanya jawab, termasuk melakukan cek fasilitas pendukung penddidikan  laboratorium Bahasa Inggris dan klinik UNP Husada.
Rencananya visitasi prodi kesehatanakan dilaksanakan hingga Sabtu (03/12) (divkom).